Rabu, 20 Februari 2019

SISTEM KOMPUTERPERIPHERAL EKSTERNAL
Apa itu??
Peripheral adalah sebuah hardware tambahan yang disambungkan ke komputer, biasanya dengan bantuan kabel ataupun sekarang sudah banyak perangkat peripheral wireless.
   1. Peripheral Utama
yaitu peralatan yang harus ada dalam mengoperasikan komputer. contohnya monitor, keyboard dan mouse
   2. Peripheral Pendukung 
yaitu peralatan yang tidak mesti ada dalam mengoperasikan komputer tetapi diperlukan untuk kegiatan tertentu. contohnya printer, scanner, modem, web cam dan lain-lain

PERIPHERAL INPUT
a. Keyboard
Keyboard merupakan unit input yang paling penting dalam suatu pengolahan data dengan komputer. keyboard dapat berfungsi memasukan huruf, angka, karakter khusus serta sebagai media bagi user untuk melakukan perintah lain.

b. Mouse
adalah salah satu unit masukan. fungsi alat ini adalah untuk perpindahan pointer atau kursor secara cepat

c. Light Pen
adalah pointer elektronik yang digunakan untuk modifikasi dan mendesign gambar dengan screen.

d. Joy Stick dan Games Paddle
alat ini biasa digunakan pada permainan komputer.

e. Barcode
termasuk dalam unit masukan. fungsi alat ini adalah utnuk membaca suatu kode yang berbentuk kotak kotak atau garis garis

f. Scanner
adalah sebuah alat yang dapat berfungsi untuk mencopy atau menyalin gambar atau teks yang kemudian disimpan ke dalam memori komputer.

g. Mikropon dan Headphone
berfungsi untuk merekam atau memasukan suara yang akan disimpan dalam memori komputer atau unutk mendengarkan suara.

PERIPHERAL OUTPUT

a. Monitor
adalah peripheral komputer yang digunakan untuk menampilkan data yang sedang diproses leh sistem komputer yang selanjutanya ditampilkan kepada user.

b. Printer
adalah perangkat output yang digunakan untuk mencetak data pada dokumen yang biasanaya berupa kertas.

c. Plotter
merupakan jenis printer yang dirancang secara khusus guna menghasilkan output komputer yang berupa gambar ataupun grafik

d. Speaker
adalah peralatan output pada komputer yang berfungsi untuk mengeluarkan output berupa suara


SUMBER : 
Audianingrum, A. S. (2013). Perangkat Peripheral. Diambil kembali dari Teknik Komputer Dan Jaringan: http://arike-septi.blogspot.co.id/p/blog-page_7188.html
Deni, R. (2014, Mei 17). Blog, Riky's. Diambil kembali dari Tentang, Contoh, Fungsi dan Jenis-jenis dari Peripheral Device: http://rikydeni.blogspot.co.id/2014/05/tentang-contoh-fungsi-dan-jenis-jenis.html#.V60k7NJ9600
Komputer, J. (2013, Oktober). Tutorial Komputer Jaringan. Diambil kembali dari Pengertian dan Fungsi Peralatan Output pada Komputer: http://jaringankomputer-pc.blogspot.co.id/2013/10/pengertian-dan-fungsi-peralatan-output.html
Muhammad Ghufron, S. G. (2013). Sistem Komputer. Dalam S. G. Muhammad Ghufron, Sistem Komputer (hal. 53). Jakarta: Politeknik Negeri Media Kreatif.
Zulkarnain. (2012, Maret 13). Peripheral-Input-dan-Output-Ncomputing. Diambil kembali dari Peripheral Input dan Output, Ncomputing dan PCstation: http://zul03mkz.blogspot.co.id/2012/03/peripheral-input-dan-output-ncomputing.html

Tidak ada komentar:

Posting Komentar